Sabtu, 31 Maret 2018

Toyota Berhasil Bawa Pulang Sebelas Penghargaan Otomotif Award 2018

SHARE

Otonymous - Sembilan mobil Toyota berhasil meraih penghargaan pada ajang Otomotif Award 2018, dua diantaranya mendapatkan penghargaan tertinggi yaitu Best of the Best untuk segmen LCGC lewat Agya, dan segmen Van lewat Voxy.

Sementara itu, pembalap Toyota Team Indonesia (TTI), Haridarma Manoppo, memperoleh Special Award sebagai The Best Motorsport Driver dan mesin 2GD-FTV dinobatkan The Best Engine.


Total Toyota membawa pulang 11 penghargaa berbeda. Produk lain yang menerima penghargaan ialah Calya yang berhasil meraih gelar The Best LCGC 7 seater dan Venturer sebagai Medium MPV Gasoline dan juga Medium MPV Diesel versi Tabloid Otomotif.

Tidak ketinggalan, Rush pun menjadi yang terbaik di segmen Low SUV. Sienta juga ikut meraihnya di segmen Small Van. Sementara, Voxy selain sebagai Medium Van terbaik, juga dinobatkan sebagai Best of the Best Van.


“Penghargaan ini menjadi pemicu bagi kami untuk senantiasa menjaga, memelihara dan makin meningkatkan rasa kepercayaan pelanggan terhadap produk, teknologi dan layanan Toyota. Selamat juga untuk Haridarma yang telah mendapat penghargaan sebagai pembalap terbaik, semoga penghargaan ini memicu semangat untuk meraih prestasi yang lebih baik lagi,” ucap Fransiscus Soejopranoto selaku Executive General Manager PT. Toyota Astra Motor (TAM).

“Produk-produk kami berhasil mendapatkan respon yang memuaskan dari pelanggan seperti terlihat dari kinerja penjualan kami yang tumbuh di atas rata-rata pasar,” tutupnya.



SHARE

Author: verified_user

0 komentar: