Otonymous - Kawasaki Z900RS CAFE model 2019 resmi meluncur. Model terbaru ini akan mulai dipasarkan pada Agustus mendatang dengan pilihan dua warna baru, yakni biru dan abu-abu.
Sedangkan warna hijau elektrik pada model sebelumnya masih tetap dipertahankan, jadi Z900RS CAFE sekarang memiliki tiga varian warna.
Skema grafis sama seperti model sebelumnya, dimana bagian tangki dan fender belakang diselipkan desain grafis garis yang sederhana.
Tidak ada perubahan pada sektor lain, mekanikal Z900RS CAFE model 2019 masih sama, dimana motor ini berperawakan retro modern.
Kawasaki Z900RS CAFE pertama kali diperkenalkan dalam ajang EICMA 2017 di Milan, dan merupakan touch up dari Z900RS. Penampilannya menirukan motor balap jadul dengan setang menunduk, fairing lampu membulat, dan jok seperti bokong lebah.
Motor ini dibanderol Rp 288 juta (OTR Jakarta) saat mejeng di IIMS 2018 pada bulan April lalu.
Meski menganut gaya cafe racer, namun tampangnya tidak berkiblat ke gaya inggris generasi 60'an. Desainnya lebih mirip motor balap Jepang di awal 70'an yang setangnya tidak terlalu menunduk.
Laporan: Abraham Augusto Tambunan
0 komentar: