Otonymous - Memasuki minggu terkahir di bulan Ramadhan ini, Forum Wartawan Otomotif (FORWOT) mengadakan buka puasa bersama dan berbagi dengan anak yatim pada Kamis, 7/6/18 di Jakarta. Tema kali ini FORWOT mengusung "FORWOT BERBAGI". Kali ini FORWOT memberikan santunan kepada anak yatim sekaligus memberikan peralatan sekolah guna dipakai dalam tahun ajaran baru nanti setelah lebaran.
"Di bulan yang baik ini FORWOT menyalurkan uang tunai Rp 5.000.000,00 kepada anak-anak yatim dari Yayasan Indonesia Cerdas Bermanfaat dan Dompet Dhuafa," ujar Zainal Abidin, Wakil Ketua FORWOT.
Dalam kegiatan yang penuh berkah ini FORWOT juga didukung oleh beberapa perusahaan yang bergerak di bidang otomotif seperti Auto 2000, Federal oil, Hyundai, dan IRC tire yang juga ikut serta dalam berbagi kebahagiaan ini.
Laporan : Andy Qiting
0 komentar: