Selasa, 01 Mei 2018

Honda Sumbang Penjualan Sepeda Motor Terbanyak Di IIMS 2018, Honda Goldwing Dan Honda PCX 150 Banjir Pesanan

SHARE

Otonymous - PT. Astra Honda Motor (AHM) sukses mencatat angka penjualan sepeda motornya sebanyak 911 unit sepanjang acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 berlangsung selama 11 hari kemarin.

Keikutsertaannya kali ini menjadi buah manis bagi Honda, pasalnya penjualan pada IIMS 2018 meningkat hampir lima kali lipat dibandingkan penjualan pada IIMS 2017 yang hanya 206 unit.


Penyumbang penjualan terbanyak adalah All New Honda PCX 150 yang berhasil terjual sebanyak 390 unit. Kemudian All New Honda PCX Hybrid yang baru saja diperkenalkan di hari pertama (19/4/18) pun sudah dipesan sebanyak 40 unit.

Honda CBR250RR juga turut membukukan penjualan 28 unit, sedangkan Honda CRF250Rally terjual 13 unit.

Di segmen Big Bike, Honda CMX500 Rebel berhasil memimpin penjualan dengan 20 unit, diikuti Honda CB500X sebanyak 6 unit.


Dan yang paling mengejutkan, Honda Goldwing berhasil mencatat penjualan sebanyak 17 unit hanya dalam waktu singkat.


"Terimakasih atas kunjungan masyarakat ke booth Honda di IIMS, serta kepercayaannya memilih jajaran motor Honda dalam menemani aktivitas dan gaya hidup masyarakat. Kami berkomitmen melengkapi suguhan produk terbaik kami ini dengan layanan purna juak terbaik di seluruh Indonesia," ujan GM Divisi Penjualan, Didi Kwok.

Jajaran sepeda motor Honda yang lain dengan penjualan tinggi, yakni All New Honda Vario 150 (193 unit), Honda BeAT Sporty (60 unit), All New Honda Scoopy (42 unit), All New Honda Vario 125 (36 unit), Honda CBR150R (20 unit), dan Honda CRF150L (18 unit).


SHARE

Author: verified_user

0 komentar: