Otonymous - Masih ingat pastinya para nymouser dengan produk Suzuki motor yang belum lama ini di luncurkan pada ajang IIMS 2018 kemari di Kemayoran, Jakarta. Suzuki Nex II yang sudah satu bulan diluncurkan kemarin ternyata baru akan merilis harganya dalam waktu dekat. Walaupun belum diumumkan harga resminya namun konsumen sudah bisa membeli di dealer-dealer terdekat di daerah masing-masing.
Kemungkinan pengumuman secara resmi mengenai harga dari Suzuki Nex II akan dirilis pada tanggal 27 Mei mendatang. Untuk kisaran harganya kemungkinan di angka Rp 13.9 jutaan untuk yang versi standartnya. Untuk yang versi sporty dan elegant dikisaran Rp 14.4 jutaan. Jelas kalau memang betul di harga itu harga Nex II dibawah harga kompetitor lain seperti gambaran untuk Honda Beat dan Yamaha Mio di angka Rp 15.4 jutaan.
Nah, kita lihat nanti secara resminya seperti apa informasi yang akan dikeluarkan oleh Suzuki ya nymouser. Kalau memang benar harganya seperti yang diatas persaingan motor skutik akan lebih berwarna kembali dengan hadirnya Suzuki Nex II ini.
Laporan : Andy Qiting
0 komentar: