Selasa, 27 Maret 2018

KTM Sukses Gelar Touring Orange Ride To The Edge

SHARE
Source @ktm.motor.indonesia
Otonymous - Walaupun bisa dibilang baru dengan type motor yang saat ini dimiliki, namun sudah banyak yang punya motor yang satu ini. Setelah bulan Februari 2018 lalu sukses menggelar Orange Tour rute Bandung-Jawa ujan Ratu, kemarin 24-25/3/18 KTM kembali mengadakan Orange Tour yang mengambil rute Jakarta-Garut.

Sebanyak kurang lebih 50 penunggang KTM Duke series ikut ambil bagian dalam gelaran ini. Selaku Agen Pemegang Merk KTM di Indonesia, PT. Penta Jaya Laju Motor berkomitmen memberikan nilai lebih kepada komunitas motor KTM yang ada di Indonesia.

Baca juga : KTM Resmikan Dealer Di Bandung 


KTM Motor Indonesia berencana akan membuat kegiatan Orange Tour ini sebagai kegiatan yang berkelanjutan dengan agenda satu bulan sekali mengambil rute yang berbeda-beda sesuai dengan kondisi dealer dan komunitas yang ada di daerah tersebut. Untuk rute Jakarta-Garut kemarin diikuti oleh komunitas DROC, KTM Sport oke Indonesia dan KSLI.

Laporan : Andy Qiting
SHARE

Author: verified_user

0 komentar: